Latihan Soal Pretes PPG Seni Budaya Kompetensi Profesional/Keahlian Berdasarkan Kisi-kisi

Capaian Pembelajaran Bidang Studi (CPBS):

Mampu menguasai teori dan aplikasi materi bidang studi Seni Budaya termasuk advance materials yang dapat menjelaskan aspek “apa” (konten), “mengapa” (filosofi), dan “bagaimana” (penerapan dalam kehidupan sehari-hari), mencakup: konsep tentang esensi dan perkembangan seni budaya, apresiasi seni dan kreasi seni.

Capaian Pembelajaran Mata Kuliah (CPMK):

3.1 Menguasai materi konsep tentang esensi dan perkembangan seni budaya (rupa, musik, tari, teater)

Materi/Topik:

3.1.1 Konsep, unsur, prinsip, bahan, teknik, prosedur dalam berkarya seni rupa

Sub Materi/Sub Topik:

3.1.1.1 Konsep dalam seni rupa

Indikator:

3.1.1.1.1 Disajikan fakta/kasus yang berkaitan dengan tori dalam seni rupa, peserta dapat menentukan konsep dalam seni rupa berasarkan fakta/kasus dengan benar

Soal:

Konsep pendidikan seni yang digunakan untuk mengembangkan pemahaman dan kesadaran bahwa kesenian tidak berdiri sendiri melainkan terkait dengan banyak aspek dalam kehidupan sosial dan budaya adalah konsep …

a. multidimensional 

b. multikultural 

c. multitafsir 

d. mimesis 

e. multidisiplin


Sub Materi/Sub Topik:

3.1.1 Konsep, unsur, prinsip, bahan, teknik, prosedur dalam berkarya seni rupa

Indikator:

Disajikan contoh karya seni rupa dua/tiga dimensi berupa gambar/foto, peserta dapat menentukan unsur/prinsip dalam karya seni dengan benar.

Soal:

Amatilah gambar di bawah! Tema lukisan pada lukisan Affandi ini adalah ... 

a. Manusia dengan alam sekitarnya 

b. Manusia dengan orang lain 

c. Manusia dengan aktivitasnya 

d. Manusia dengan dirinya sendiri 

e. Manusia dengan emosinya 


Sub Materi/Sub Topik:

3.1.1.3 Bentuk/Jenis karya seni rupa

Indikator:
Disajikan karya seni rupa dua/tiga dimensi berupa gambar/foto, peserta dapat menganalisis bentuk berkarya seni rupa dengan tepat.

Soal:
Karya pada gambar adalah salah satu karya Ivan Sagita koleksi Galeri Nasional Indonesia dengan judul: "Meraba Diri" (1988). Berdasarkan visualisasinya, karya tersebut menyajikan bentuk imajinatif dengan gaya … 










a. Imajinatif 
b. Dekoratif 
c. Kubistis 
d. Abstrak 
e. Surealis 

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.2.1. Tema da nilai estetis karya dalam seni rupa

Indikator:
Disajikan karya seni rupa dua dimensi, peserta dapat mengklasifikasi tema, nilai estetis karya dalam seni rupa.

Soal:
Di samping ini adalah salah satu lukisan Affandi dengan judul “Andong (Horse Cart)” tahun 1969. Karya ini terjual seharga HK$ 2,5 juta (Rp 4,34 miliar) di balai lelang Christie's Hong Kong pada November 2017. Seperti sebagian besar karya Affandi, Andong menunjukkan rasa kemanusiaannya yang mendalam sekaligus penghargaan yang besar bagi mereka yang bekerja mengandalkan fisik. Mahalnya harga lukisan Affandi di atas disebabkan karena kualitas nilai estetis karyanya. Fenomena tersebut bila dikaji dari nilai seni maka sangat relevan dengan ragam nilai …












a. Nilai instrinsik
b. Nilai ekstrinsik 
c. Nilai Pengetahuan 
d. Nilai kehidupan 
e. Nilai Keindahan

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.3.1 Perkembangan seni rupa (tokoh, tempat, waktu, corak/gaya)

Indikator:
Disajikan karya seni rupa dua dimensi berupa lukisan karya pelukis Indonesia, peserta dapat menentukan tokoh/tempat/waktu/corak karya seni rupa.

Soal:
Perkembangan ekososbud-ipteks telah memunculkan berbagai perwujudan karya seni rupa dengan berbagai fungsi. Lukisan berikut merupakan contoh karya seni rupa yang secara konseptual cenderung tergolong fungsi ...












a. Ekspresi
b. Sosial
c. Ekonomi
d. Religius
e. komersial

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.4.1 Konsep, unsur, prinsip tentang karya musik

Indikator:
Disajikan karya musik dalam format ansambel, baik ansambel kecil maupun ansambel besar, peserta dapat mengklasifikasikan konsep/unsur/prinsip karya musik dalam format ansambel sejenis dan campuran.

Soal:
Penyajian musik dalam bentuk ansambel musik yang terdiri dari rekorder, pianika, biola, dan gitar dapat dikategorikan pada bentuk…
a. Band
b. Acapella
c. Campuran 
d. Sejenis
e. Orkestra

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.5.1 Bentuk/jenis, tema, dan nilai estetis dalam berkarya seni musik

Indikator:
Disajikan karya seni musik berupa video, peserta dapat mengklasifikasi karya dalam seni musik berdasarkan bentuk/jenisnya/tema/nilai estetis.

Soal:
Tolok ukur yang digunakan subjek untuk menimbang keindahan atau kejelekan, maupun ketertarikan atau ketidaktertarikan, pada suatu objek disebut …
a. Seni Estetis
b. Objek Estetis
c. Rasa Estetis
d. Subjek Estetis
e. Nilai Estetis 

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.6.1 Teknik dasar dan format bernyanyi

Indikator:
Disajikan pertunjukkan musik vokal yang terdiri atas enam orang penyanyi, peserta mampu memilih teknik dasar dan format bernyanyi yang disajikan.

Soal:
Kelompok vokal yang dinyanyikan oleh empat (4) orang  dapat dikategorikan sebagai grup …
a. Kuarted 
b. Campur
c. Duet
d. Trio
e. Vocal Group

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.7.1 Pengertian ansambel musik

Indikator:
Disajikan konser musik dalam format ansambel, peserta mampu menganalisis jenis ansambel, dan fungsi alat musik yang digunakan dalam ansambel.

Soal:
Dalam penyajian bentuk musik Quintet gesek, maka formasi instrumen musik yang digunakan, adalah:
a. Biola 1, 2, 3, 4
b. Viola , Cello 1,2, Bass
c. Biola 1,2, cello 1,2 , Bass
d. Biola 1,2, Viola 1,2 , Cello
e. Biola 1,2,Viola,Cello,Bass. 

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.8.1 Pengetahuan estetika musik

Indikator:
Disajikan keindahan karya musik dalam sebuah penyajian musik baik vokal maupun instrumen, peserta mampu menganalisis keindahan dalam karya music.

Soal:
Tingkat keindahan/estetis dalam musik yang sesungguhnya salah satunya dapat Anda capai tergantung sebesar-besarnya kepada sikap Anda dalam mendengarkan musik itu sendiri. Sikap mendengarkan yang terbaik adalah …
a. Mendengar perseptif 
b. Mendengar pasif
c. Mendengar menikmati
d. Gabungan dari semua sikap
e. Mendengar emosional

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.9.2 Pembelajaran estetika musik

Indikator:
Disajikan karya musik karya Mozart, peserta mampu menguraikan nilai estetika musik ditinjau dari unsur-unsur musik berdasarkan cara mendengarkan music.

Soal:
Sebuah unsur musik pasti memiliki pola terkecil yang akan berperan untuk mengembangkan suatu karya musik hingga mampu membentuk sebuah mahacipta karya musik. Unsur terkecil dari sebuah musik atau lagu tersebut adalah ...
a. Motif 
b. Phrase
c. Anak kalimat
d. Figur
e. Kalimat

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.10.1 Konsep, unsur, prinsip tentang jenis tari

Indikator:
Disajikan gambar berupa foto penari, peserta dapat menentukan konsep/unsur/prinsip tari berdasarkan jenis tari

Soal:
Ditinjau dari bentuk koreografinya, Tari Bedaya ini digolongkan ke dalam tari yang berkembang di kalangan istana  dikategorikan kalam  koreografi....












a. Klasik
b. Kerakyatan 
c. Komunal 
d. Primitive 
e. Non Tradisional

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.10.2 Prinsip tentang karya seni tari

Indikator:
Disajikan karya seni tari, peserta dapat menganalisis prinsip dalam berkarya seni tari dengan benar.

Soal:
Dibawah ini adalah contoh tari tradisional tema dramatik kecuali...
  • Langen Mandrawanara dari Jogjakarta, Sendratari  Ramayana di kompleks candi Prambanan, Arje (Bali) dan  Mak Yong (Riau). 
  • Tari Pendet dari Bali, Joged dari Bali, tari Tayub
  • Tari Oleg Tambulilingan dari Bali. 
  • Wayang Wong dari Jawa Tengah dan Jogjakarta, Langendriyan  dari Mangkunegaran Jawa Tengah, 
  • Tari  Golek dari  Jawa Tengah dan tari Topeng dari Cirebon. 
Sub Materi/Sub Topik:
3.1.11.1 Bentuk/jenis tema, dan nilai estetis dalam seni tari

Indikator:
Disajikan KD memahami keunikan gerak tari tradisional dengan menggunakan unsur pendukung tari, peserta dapat membandingkan bentuk gerak tari tradisi dan kreasi.

SOAL:
Manakah pernyataan yang salah tentang tari klasik adalah…
  • Contoh tari klasik  tari Bedhaya dan tari merak dari istana Surakarta maupun istana Yogyakarta, tari Legong Kraton dari Bali (Soedarsono, 1992: 101-107).
  • Mencapai  kristalisasi  artistik yang tinggi  dan telah pula menempuh  perjalanan sejarah yang cukup  panjang, sehingga  memiliki  nilai tradisi .
  • Tari  yang semula tumbuh dan berkembang  di istana dalam kalangan  raja dan bangsawan 
  • Ballet adalah contoh tari klasik  dari Eropa, tumbuh dan berkembang di  Italia, Perancis,  Jerman dan menyebar sampai ke Rusia.
  • Bentuk tari klasik mencerminkan masyarakat istana  yang mempunyai tata kehidupan  teratur, sehingga  ciri koreografinya  terpola oleh aturan – aturan  yang standar  dan sangat baku.
Sub Materi/Sub Topik:
3.1.11.4 Nilai estetis dalam karya seni teater

Indikator:
Disajikan video teater modern, peserta dapat menganalisis nilai estetis dalam karya seni teater yang ditampilkan dengan tepat.

Soal:
Teater pendidikan merupakan bagian dari proses pendidikan yang mendorong terbangunnya nilai-nilai pendidikan pada karya teater. Nilai yang dapat terbangun dalam pertunjukan teater berkaitan dengan sosial adalah....
a. Kemandirian 
b. Kesiapan Mental 
c. Kecakapan 
d. Keterampilan
e. Kerjasama

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.12.1 Perkembangan seni teater (tokoh, gaya dan jenis)

Indikator:
Disajikan video teater, peserta dapat menentukan tokoh, gaya dan jenis teater dalam karya tampilan seni teater dengan tepat

Soal:
Mendeteksi berbagai macam aliran teater tentu menjadi salah satu strategi penting untuk menentukan gaya pertunjukan, namun taukah anda bahwa aliran teater yang menampilkan gaya kehidupan sehari-hari secarawajar itu termasuk jenis aliran teater.... 
a. Absurdisme 
b. Ilusionisme 
c. Ekspresionisme 
d. Realisme
e. Naturalisme

Sub Materi/Sub Topik:
3.1.10.1 Konsep unsur, prinsip, tentang seni teater

Indikator:
Disajikan karya seni teater berupa foto pertunjukan teater, peserta dapat mengkonsepkan teater tradisional berdasarkan foto tersebut dengan tepat

Soal:
Teater tradisional mengalami berbagai tantangan dan tuntutan untuk tetap eksis dalam persaingan dengan teater modern, lantas bagaimanakah langkah memodifikasi untuk memecahkan permasalahan tersebut…. 
a. Menampilkan teater tradisional yang mengandung unsur magis 
b. Menampilkan teatersesuai dengan tradisi asli 
c. Menampilkan cerita rakyat dengan masalah-masalah dan tokoh yang sesuai d. dengan kejadian sekarang 
d. Menampilkan cerita yang diisi lagu populer masa kini 
e. Menampikan cerita baru dari hasil kelompok

Sub Materi/Sub Topik:
3.3.11.1 Teknik dan medium dalam berkarya seni teater

Indikator:
Disajikan karya seni teater berupa foto pertunjukan teater, peserta dapat menganalisis teknik penciptaan karya teater

Soal:
Melalui kata-kata, musik, gerakan dan aspek teknis dari hiburan yang dikombinasikan secara keseluruhan dalam drama musikal ditujukan untuk mengomunikasikan....













a. faktor social tokoh
b. faktor keinginan tokoh protagonist
c. faktor emosional, humor, cinta, dan kemarahan
d. faktor permasalahan tokoh dengan sosialnya
e. faktor lain di luar pertunjukan yang direspon sutradara

Sub Materi/Sub Topik:
3.2.11.1 Prosedur kritik dan apresiasi karya seni teater

Indikator:
Disajikan video teater, peserta dapat menilai karya teater berdasarkan prosedur pementasan teater.

Soal:
Salah-satu gaya modern di mana perasaan-perasaan atau respons-respons jiwa yang bersifat subjektif terhadap subjek/objek yang diapresiasi seniman pencipta, menjadi objek ungkapan seniman pencipta adalah jenis teater....
a. Realisme
b. Naturalisme
c. Eksistensialime
d. Dadaisme
e. ekspresionisme



Post a Comment for "Latihan Soal Pretes PPG Seni Budaya Kompetensi Profesional/Keahlian Berdasarkan Kisi-kisi "